Polisi Amankan Pemuda Pembawa Panah Saat Nongkrong di Taman

KabarNTB, Sumbawa – Tim Patroli KRYD Polres Sumbawa mengamankan seorang pemuda pembawa panah di Taman Genang Genis, Desa Kerato Kecamatan Unter Iwes, Sabtu malam 17 Oktober 2020.

“Pemuda tersebut kedapatan membawa panah saat nongkrong di taman. Yang bersangkutan langsung diamankan Mapolres dan diserahkan ke Petugas Piket Reskrim,” ungkap Kapolres Sumbawa melalui Kasat Sabhara Iptu Mulyadi.

oknum pemuda yang kedapatan membawa panah saat nongkrong di Taman Genang Genis oleh Patroli KRYD Polres Sumbawa

Kegiatan patroli dilaksanakan dalam upaya mengantisipasi gangguan Kamtibmas. Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dipimpin Kasat Sabhara diikuti KBO Satuan Sabhara serta sejumlah anggota, menyisir sejumlah lokasi, diantaranya RSUD Sumbawa, Taman Unter Ketimis, Posko Pemenangan Talifudin-Sudirman, Taman Genang Genis, Taman Lapangan Pahalwan, Simpang Jam Gadang, serta Taman Genang Genis.

“Patroli rutin KRYD Satuan Sabhara menyasar sejumlah tempat, memonitor situasi terkait perselisihan yang terjadi di depan RSUD Sumbawa dan memberikan himbauan kepada masyarakat yang berkumpul agar menaati protokol kesehatan,” ungkap Kasat.

Selanjutnya Tim bergerak ke taman Unter Katimis, memonitor situasi dan menghimbau masyarakat yang nongkrong agar memakai masker serta mengantisipasi 3C.

Tim Patroli juga menyambangi Posko pemenangan Talifudin-Sudirman guna menghimbau agar melaksanakan pilkada tanpa hoax, serta tetap menjaga kondusifitas kamtibmas menjelang pilkada sumbawa. Kegiatan yang sama juga dilaksanakan di taman lapangan Pahlwan, pihaknya menghimbau kepada masyarakat yang sedang nongkrong agar tetap mematuhi protokol Covid-19.

“Terakhir anggota melaksanakan patroli ke Simpang jam gadang guna memonitor situasi sekitaran kota sumbawa guna mencegah kenakalan remaja”, tandas Kasat Sabhara.(JK)

Komentar