Gubernur Pantau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Kebon Roek

KabarNTB, Mataram – Gubernur NTB, H Zulkieflimansyah didampingi Wakapolda NTB melakukan peninjauan ke Pasar Kebun Roek, Kecamatan Ampenan Kota Mataram, Selasa pagi 8 Januari 2019.

Selain bertegur sapa dengan pedagang dan pembeli, orang nomor satu di NTB itu juga mendengarkan keluhan-keluhan yang disampaikan kepadanya. Gubernur ingin memastikan kestabilan harga – harga kebutuhan pokok di awal tahun.

Gubernur Zulkieflimansyah berdialog dengan pedagang daging di Pasar Kebon Roek Ampenan

Beberapa persoalan diungkapkan pedagang kepada Gubernur. Diantaranya adalah adanya pedagang yang berjualan di bagian pasar yang seharusnya menjadi jalan serta kondisi dari pasar itu sendiri.

“Kita juga melihat ada aset pemerintah namun ini tidak dipakai, padahal bangunannya ada. Kita akan segera berkoordinasi dengan pusat,” ujar Gubernur Zul.

Dalam kesempatan itu Gubernur juga melihat apa-apa sarana prasarana yang ada di Pasar Kebon Roek. Melihat kondisi yang seperti itu Gubernur mengimbau dan berharap agar pihak terkait dan seluruh masyrakat dapat menjaga kondisi pasar Kebon Roek.

“Namanya mengurusi pasar, gampang-gampang susah. Kadang-kadang ada bangunannya tapi belum mau didiami. Saya yakin kedepannya akan kita usahakan lebih baik,” timpalnya.

Turut mendampingi Gubernur, kadis Perdagangan Provinsi, Karo Perekonomian Provinsi , Kadis Peternakan Provinsi, dan Kadis Perdagangan Kota Mataram.(VR/Hms)

iklan

Komentar