Taliwang,KabarNTB – Pelaksanaan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Pemkab Sumbawa Barat berakhir Minggu (16/11) kemarin. Tes Kompetensi Dasar (TKD) dengan system Computer Assisted Test (CAT) telah berlangsung selama 16 hari sejak 1 Nopember lalu.Pelaksanaan tes di Stasiun CAT KSB ini secara umum berlangsung sukses.
Berdasarkan data rekapitulasi tim pelaksana ujian, sebanyka 3770 peserta seharusnya hadir dalam TKD ini setelah lulus administrasi, namun dari jumlah tersebut ada sebanyak 162 peserta tidak mengikuti tes.Dengan demikian yang mengikuti tes berjumlah 3608 peserta.
Kemudian dari jumlah 3608 peserta yang mengikuti TKD tadi berdasarkan rekapitulasi terdapat 879 peserta yang lolos nilai ambang batas (Passing Grade).Meski lolos Passing Grade tersebut mereka belum tentu lolos sebagai PNS.
“ Yang lolos Passing Grade masih dilihat dari formasi yang dilamar, misalkan formasi yang dilamar ada 5 sementara yang lolos ada 10 peserta maka akan tentukan berdasarkan rangking, namun apabila ada nilai sama maka akan dihitung dari kecepatan waktu dalam menyelesaikan tes,” terang Kepala Bagian Umum Kantor Regional 10 Badan Kepegawaian Negara (BKN) Denpasar, Istiyarno,S.Ip kepada media ini.
Adapun Passing Grade tertinggi dalam pelaksanaan TKD CPNS KSB ini yakni 405 diraih peserta atas nama Asmawati, peserta kelahiran Bagik Nyaka 21 Januari 1986 ini mengikuti tes di stasiun CAT KSB pada hari Selasa (4/11) lalu atau Sesi ke-16. Adapun nilai yang diraih Asmawati yakni, Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) 125, Tes Intelegensia Umum (TIU) 125 dan Tes karakteristik Pribadi (TKP) dengan nilai 155.
Diurutan Kedua Passing Grade, diraih peserta kelahiran Selong Lombok Timur, 28 Juli 1988 yakni Lalu Aditya Pandu Rosy Kumbara. Ia memperoleh nilai Passing Grade 404 dengan nilai TWK 120, TIU 125 dan 159 untuk nilai TKP. Peserta ini mengikuti tes sesi pertama Minggu (9/11) kemarin, atau Sesi ke-40.
Sedangkan untuk urutan Ketiga Passing Grade ada Elmiati peserta kelahiran Jereweh, 31 Mei 1989 ini mengumpulkan nilai total 400, dengan rincian nilai TWK 115, TIU 135 dan TKP 150.Elmiati mengikuti tes pada hari Rabu (5/11) lalu di Sesi ketiga atau Sesi 23.
Sebanyak 8 formasi dari 114 formasi yang disediakan di Instansi Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat dalam seleksi rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014 ini bakal lowong.
Hal ini menurut Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BK-Diklat) KSB, Malik Nurdin, S.Sos lantaran ada 6 formasi yang tidak ada pelamarnya, sedangkan 2 formasi lagi yakni formasi tenaga anastesi dan pengajar pendidikan jasmani yang hanya diikuti oleh masing-masing satu orang peserta di dua formasi tersebut, gagal memenuhi Passing Grade.
Adapun 6 formasi lainnya yang lowong dan tidak ada pelamarnya dalam rekrutmen CPNS tahun 2014 di KSB yakni, formasi dokter specialis bedah 1 orang, formasi pranata taman (2), formasi pemeriksa kir kendaraan (1), formasi guru multimedia (1), dan formasi tenaga transfusi darah (1) (KN-01)
Komentar