Sumbawa Barat, KabarNTB – Meski bermain di kandang sendiri kesebelasan PS Sumbawa Barat menoreh hasil buruk dalam laga perdana Indonesia Soccer Championship (ISC) Seri B, kala menjamu tim tamu Persekam Metro Malang.
Indra Trisukmana dkk kalah 2-1 dalam laga yang dibuka oleh Bupati Sumbawa Barat, Dr.H.W.Musyafirin, MM, sore tadi Minggu (1/5/16) di Gelora Magaparang Taliwang.
Pertandingan kedua tim sore tadi sebenarnya cukup seimbang, Persekam Metro unggul lebih dulu dimenit ke- 15, kemudian PS Sumbawa Barat membalas ketertinggalan melalui titik finalti 10 menit kemudian tepatnya dimenit ke-25, Jhony Suprianto yang mengambil eksekusi dengan tenang mengecoh penjaga gawang Persekam Metro yang dikawal M. Samsul Bachtiar.
Persekam Metro yang mendominasi jalannya pertandingan dibabak pertama kembali menambah skor, dengan memanfaatkan kesalahan penjaga gawang Junaedi yang terlalu maju kedepan berebut bola, striker Persekam Indra Cahyo Andika berhasil mengelabui barisan pertahanan PS Sumbawa Barat yang dimotori Indra Trisukmana, skorpun menjadi 2-1 hingga turun minum.
Dibabak kedua, PS Sumbawa Barat justru menguasai jalannya pertandingan,berkali kali serangan yang dibangun pemain senior Jhony Suprianto bersama Robby Susanto dan Wahyu Hidayat, cukup merepotkan barisan pertahanan Persekam Metro.Tendangan Wahyu Hidayat dimenit ke 58 nyaris menciptakan gol, tendangan kaki kanannya sudah tidak bisa dihalau penjaga gawang Persekam, sayangnya bola datar hanya membentur tiang mistar.
Sementara Persekam Metro Malang dibabak kedua hanya mengandalkan serangan balik, sebaliknya PS Sumbawa Barat terus menggempur, namun sayang gempuran tim tuan rumah dapat dengan mudah dimentahkan barisan pertahanan Persekam yang dimotori Gedhong Tangguh.
Hingga pluit panjang tanda berakhirnya pertandingan ditiupkan wasit Ahmad Tuharea, skor tidak berubah 2-1 untuk kemenangan tim tamu Persekam Metro Malang.(K-1)
Komentar