Wabup : ‘Para Guru Harus Bisa Berinovasi dan Kreatif’

KabarNTB, Sumbawa Barat – Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin, mengharapkan para guru bisa berinovasi dan kreatif dalam proses pengajaran dan memahamkan siswa tentang literasi dan numerasi demi peningkatan mutu pendidikan.

Hal ini diungkapkan Wakil Bupati saat membuka rapat inovasi peningkatan kualitas mutu pendidikan yang digelar lembaga inovasi untuk anak sekoah indonesia (INOVASI), mitra Pemerintah Australia bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi NTB dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, di Hotel Grand Royal, Kamis pagi 8 Juni 2017.

Wakil Bupati mengatakan, negara Australia sangat memperhatikan pendidikan di Indonesia dan KSB khususnya. Karenanya, sebagai anak bangsa, tentunya harus memiliki semangat yang lebih tinggi untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

‘’Australi, negara lain saja berkomitmen membantu kita untuk mencerdaskan anak bangsa. Kita ini yang punya negara, mengaku Indonesia, maka harus lebih semangat lagi,” kata Wakil Bupati.

Karenanya, para guru terutama di bidang matematika untuk melakukan inovasi dan kreatif. Melakukan metode pengajaran dan pembelajaran yang efektif untuk anak didiknya. Pengajaran yang bisa membuat siswa siswi cepat menerima dan memahami materi sehingga kualitas siswa dapat meningkat.

‘’Ini juga mengajak anak-anak kita untuk disiplin.  Melalui inovasi literasi dan numerasi guru-guru memberikan kepastian pengajaran dalam berfikir. Namun tentunya, peran guru sangat penting dalam membentuk siswa-siswa menjadi anak-anak yang disiplin dan percaya diri,” jelasnya.

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Tajuddin M.Si, menyampaikan, inovasi peningkatan hasil pembelajaran bidang literasi dan numerasi ini, dapat meningkatkan mutu pembelajaran bagi siswa.

‘’Kegiatan ini terdiri dari penyusunan program inovasi yang sebelumnya telah dilakukan penelitian di Sumbawa Barat oleh tim dari Inovasi. Kita harapkan dengan inovasi mutu pendidikan di daerah kita bisa bergerak naik lebih baik,” kata Tajuddin.(EZ/*)

iklan

Komentar