RSUD Asy Syfa Tambah Layanan Dokter Spesialis

KabarNTB, Sumbawa Barat – Managemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Asy Syfa Sumbawa Barat, kembali menambah layanan dokter spesialis untuk meningkatkan dan mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

“Kami di manajemen akan selalu berusaha melengkapi layanan untuk masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) agar tidak ada lagi rujukan ke luar daerah,” ucap Direktur RSUD As-Syifa dr. Carlof Sitompul di ruang kerjanya, Jumat, 09 Desember 2022.

Ia menjelaskan, saat ini pihaknya akan menambah dokter spesialisas yang bertanggung jawab dengan hasil pemeriksaan laboratorium, dengan menambah dokter spesialisas sebelumnya menjadi dua orang yaitu spesialis Patalogi Klinik.

“Layanan dokter spesialis yang kami tambah yaitu Patalogi Klinik, Gigi dan Bedah Konservasi yang begitu banyak manfaatnya,” urainya.

RSUD As-Syifa,sambung dr Carlof, juga rencananya akan menambahkan dokter spesialis seperti dokter spesialis mata, jantung dan pembuluh darah agar semua layanan kesehatan semakin mudah diakses masyarakat.

“Total dokter spesialisasi di RSUD Asy-Syifa sebanyak 13 orang dengan rumah sakit tipe C yang akan menuju ke B dengan bantuan semua stakeholder terkait,” jelasnya.

Menurutnya, bila ada dokter di Sumbawa Barat yang ingin mengambil spesialisasi, maka dari pemerintah daerah dan RSUD Asy-Syifa akan menyekolahkan ke Universitas.

“Kami himbau para tenaga kesehatan agar aktif, komunikatif, kolaboratif dan hadir untuk masyarakat dengan layanan kesehatan secara berkualitas saat bekerja,” demikian dr Carlof.(NK)

Komentar