Sumbawa Barat, KabarNTB
Polres Sumbawa Barat menggagalkan upaya penyelundupan pupuk subsidi dari Sumbawa ke Pulau Lombok.
Pupuk yang gagal diselundupkan itu sebanyak 6 ton melalui pelabuahan Poto Tano pada Senin (11/09).
Pupuk tersebut diangkut melalui sebuah truk. “Pupuk subsidi sebanyak enam ton diambil dari Kabupaten Sumbawa dan akan dibawa menuju Lombok,’’ jelas Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap melalui Kasat Reskrim Iptu Abisatya Darma Wiryatmaja.
Dari penyelidikan sambung Abi, pupuk subsidi itu dibeli dari sejumlah petani di Kabupaten Sumbawa. “Modusnya si pembeli mengambil dari beberapa orang yang punya stok di Sumbawa. Baru setelah itu dikirim ke Pulau Lombok,’’ paparnya.
Sesuai aturan, pupuk subsidi dilarang keras untuk diperjualbelikan secara umum. Apalagi pupuk tersebut diambil dari satu wilayah kemudian dijual ke wilayah lain. (JK)
Komentar