Mataram, KabarNTB – Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Ade Supandi memastikan dirinya akan menjadi salah satu pembicara dalam salah satu rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) 2016 yaitu Konvensi Nasional Media Massa, tanggal 8 Februari mendatang. Konfirmasi kehadiran KSAL disampaikannya saat panitia HPN 2016 berkunjung ke kediaman dinasnya di Jalan Diponegoro, Kamis malam, (21/1).
“Saya nanti pulang dari India nanti tanggal 6 (Februari), tanggal 7 saya menuju Lombok,” ujar Ade Supandi.
Dalam pertemuan dengan KSAL tersebut Panitia HPN 2016 diwakili Ketua Pelaksana HPN Teguh Santosa didampingi oleh unsur panitia HPN lainnya, yakni Agus Yuli, Chelsia Chan, dan Faisal Mahrawa.
KSAL akan menjadi pembicara dalam Konvensi Nasional Media Massa dengan tema “Refleksi Pers Nasional Menjawab Tantangan Pembangunan Poros Maritim dan Menghadirkan Kesejahteraan”. Selain KSAL, pembicara lainnya adalah Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Peneliti Media Universitas Airlangga, Herlambang Wiratraman dan Anggota Dewan Pers Imam Wahyudi.
Acara konvensi ini nanti akan dibuka Gubernur NTB M. Zainul Majdi dan Ketua Dewan Pers, Bagir Manan. Sementara, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya, Rizal Ramli akan menjadi keynote speaker.
Acara puncak HPN 2016 akan dilaksanakan pada tanggal 9 Februari 2016. Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan hadir langsung pada acara puncak HPN 2016 di Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika Resort, Nusa Tenggara Barat, persis di lokasi pembangunan Politeknik Pariwisata NTB.
Selain mendengarkan amanat Presiden RI, dalam acara puncak ini juga akan diserahkan penghargaan Anugerah Adinegoro, Anugerah Kebudayaan dan Spirit of Journalism. Selain itu juga akan ditandatangani sejumlah inisiatif seperti pencanangan Induk Koperasi Wartawan, dan pembangunan Politeknik Pariwisata NTB. Muhammad Iqbal
Panitia HPN 2016
Komentar