KabarNTB, Mataram – Tidak terasa pergeleran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Nasional ke -26 yang digelar di Kota Mataram Propinsi Nusa Tengga Barat sudah dipenghujung, semua rangkaian kegiatan lomba MTQ Nasional hampir seluruhnya tuntas.
Menurut rencana MTQ Nasional akan ditutup malam ini, Sabtu (6/8/16) oleh Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin. Menteri agama RI akan didampingi Gubernur NTB, Zainul Majdi dan malam penutupan ini akan dihadiri pejabat pemerintah dimasing-masing propinsi disamping Kepala Daerah dari seluruh Kab/kota se NTB.
Wakil Gubernur NTB, Muhammad Amin menyampaikan, perhelatan MTQ Nasional di NTB berjalan dengan lancar, disamping itu pelaksanaan MTQ ke-26, menurutnya sebagai tuan rumah NTB mempelopori sejumlah hal diantaranya, MTQ Nasional untuk pertama kalinya menggunakan penerapan teknologi E-MTQ yang memberikan dampak besar bagi kelancaran peserta di lapangan.
“Alhamdulilah perhelatan MTQ Nasional ini telah kita laksanakan, atas nama Pemerintah Provinsi NTB dan juga sebagai Ketua umum pelaksana MTQ, kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terlibat, tak lupa kami menyampaikan terima kasih kepada insan media, karena sudah menyebarkan informasi kepada seluruh masyarakat. Harapan kami agar perhelatan penutupan dapat berjalan dengan lancar, “ ujar Muhammad Amin, di Media Center MTQ Nasional, di Komplek Islamic Center siang tadi.
Sementara itu, Dirjen Bimas Islam RI yang juga menjabat sebagai Ketua LPTQ Machasin menyatakan, pengumuman pemenang MTQ Nasional akan dilakukan nanti malam pada saat acara penutupan di venue utama Islamic Center Mataram.
Menurutnya, pengumuman pemenang ini selain untuk seluruh juara MTQ dimasing-masing kategori, juga akan disampaikan pengumuman pemenang rangkaiaan kegiatan MTQ Nasional seperti kegiatan Pawai Ta’ruf.
“ Juara Umum MTQ Nasional akan mendapatkan piala bergilir dari Presiden RI, dan untuk masing-masing juara akan mendapatkan uang pembinaan,”ujar Machasin.(K-Y)
Komentar