KabarNTB, Sumbawa – Ppemerintah kecamatan Lenangguar berencana akan mengembangkan lokasi air terjun Teba Murin serta melakukan penataan lokasi air terjun indah tersebut.
Sekretaris Kecamatan Lenangguar Syahruddin S.Sos, mengatakan penataan dan pengembangan obyek wisata air terjun itu dilakukan sebagai upaya menjadikan Teba Murin sebagai destinasi wisata andalan di Kabupaten Sumbawa.
“Kami akan bekerjasama dengan para pemangku kepentingan lainnya untuk melaksanakan program ini. Terutama support dari sejumlah dinas tekhnis,” kata Syahruddin, kepada KabarNTB, selasa 2 Mei 2017.
Menurut dia program penataan dan pengembangan itu, meliputi pembangunan akses jalan serta penambahan beberapa fasilitas pendukung bagi pengunjung serta penataan lokasi –lokasi penyanggah yang nantinya menjadi kebutuhan pendukung untuk wisatawan yang berkunjung.
Selain penataan lokasi, pengembangan air terjun yang sudah cukup dikenal di kalangan wisatawan lokal dan regional itu, juga membutuhkan promosi melalui beberapa kegiatan yang berkaitan dengan air terjun Teba Murin.
“Dalam rangka promo ini, kami berencana melaksanakan Festival Teba Murin yang rencananya akan dilangsungkan pada Agustus mendatang,” ungkapnya.
Festival Teba Murin diharapkan menjadi ajang promosi sekaligus untuk menggerakkan kepedulian masyarakat untuk menjaga dan merawat potensi wisata alam tersebut.
“Kita berharap obyek iwisata air terjun Teba Murin ini semain dikenal luas dan untuk itu dibutuhkan peran serta dan kepedulian masyarakat,” jelasnya
Obyek wisata air terjun Teba Murin yang berlokasi di Kecamatan Lenagguar Sumbawa terkenal karena keindahannya yang tidak kalah dengan obyek wisata air terjun di daerah lain.(JK)
Komentar