KabarNTB, Sumbawa – Pemerintah dan masyarakat Desa penyaring, kecamatan Moyo Utara, Kabupaten Sumbawa, siap jika desa yang terkenal dengan obyek wisata pantai dan makanan dari olahan susu kerbau itu ditetapkan sebagai desa wisata.
Kepala Desa Penyaring Masharuddin kepada Kabar NTB Selasa 4 juli 2017, mengatakan potensi yang dimiliki Desa Penyaring sangat banyak, antara lain di Dusun Labu Sawo yang memiliki potensi pantai yang indah, bahkan pantai Ai Loang telah lama dikenal. Di Dusun Omo juga terdapat puluhan hektar tambak yang bisa juga di jadikan sebagai lokasi wisata pemancingan.
Di sektor peternakan, Desa Penyaring dikenal sebagai salah satu sentra ternak kabupaten Sumbawa, bahkan merupakan desa produsen permen susu kerbau dan susu kuda liar.
“Proses pengolahan susu kerbau menjadi permen atau pemerahan susu kuda liar langsung di lokasi peternakan bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan,” katanya.
Selain itu Desa Penyaring juga memiliki arena pacuan kuda Angin Laut dengan joki kecil yang sudah kesohor ke seluruh NTB bahkan secara nasional. Adat istiadat dan budaya masyarakat desa setempat juga sangat mendukung untuk dijual kepada wisatawan.
“Jadi kami pemerintah desa bersama masyarakat sangat siap jika ditetapkan sebagai desa wisata, meski untuk mewujudkan semua itu butuh kerja ekstra untuk menyiapkan dan membangun sarana pendukung. Hal itu kami yakin dapat terwujud dengan kerjasama semua pihak,” kata Masharuddin.(JK)
Komentar