H Hamzah ‘Dipersiapkan’ untuk Berbaju Pol PP dan Pemadam Kebakaran

 

KabarNTB, Sumbawa Barat – Kepala Dinas Satuan Pemadam Kebakaran (Sat Damkar) H Hamzah merupakan satu-satunya pejabat eselon II yang dimutasi pada Jum’at siang 14 September 2018.

Bukan tanpa maksud pejabat yang sebelumnya menjabat sebagai kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) itu di rotasi ke Sat Damkar.

Bupati HW Musyafirin mengungkap, selain untuk memaksimalkan peran Sat Damkar dalam proses rehabilitasi dan rekonstruksi pasca Gempa, H Hamzah juga ditunjuk.sebagai Plt Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) yang saat ini lowong, pasca wafatnya Sihabuddin AP M.Si saat bertugas pada Rabu malam 12 September 2018 lalu.

H Hamzah, Kepala Dinas Damkar membaca pakta Integritas dihadapan bupati KSB, saat mutasi Jum’at siang

Bupati rupanya menganggap H Hamzah yang berpostur tinggi besar cocok untuk menjabat Kadis Sat Damkar sekaligus Kasat Pol PP.

“Selain sebagai Kepala Damkar, Pak Haji ini juga ditunjuk menjadi Plt Kepala Sat Pol PP. Bapak harus siap-siap bekerja lebih keras,” ujar Bupati berseloroh.

Namun Bupati serius, tidak hanya dengan menunjuk H Hamzah sebagai Plt, tetapi juga serius untuk menggabungkan Dinas Damkar dengan Dinas Sat Pol PP menjadi satu Dinas.

“Kedepan Sat Pol PP dan Damkar ini akan  dijadikan satu Dinas. Jadi Bapak harus siap-siap, mulai dari sekarang. Dua dinas menjadi satu. Juga siap menggunakan dua seragam, seragam Sat Pol PP dan seragam pemadam kebakaran. kalau bapak tidak mau, biar kita angkat ibu-nya (istri H Hamzah) menjadi Kasat Pol PP,” ujar Bupati  berseloroh.

Mutasi Jum’at siang tadi merupakan mutasi paling ramping yang dilaksanakan sejak kepemimpinan Bupati HW Musyafirin dan Wakil Bupati Fud Syaifuddin. Mutasi itu hanya merotasi 10 orang pejabat. Sembilan orang pejabat lainnya merupapakan pejabat eselon III yang akan mengisi jabatan Sekretaris Dinas dan Kepala Bidang.

Bupati menyatakan mutasi itu bertujuan untuk percepatan program rehabilitasi dan rekonstruksi masyarakat dan faslitas umum pasca bencana gempa.(EZ)

Komentar