TNI AL Gelar Operasi Surya Bhaskara Jaya 67 untuk Warga Sumbawa

 

KabarNTB, Sumbawa — TNI Angkatan Laut yang tergabung dalam Satgas Operasi Surya Bhaskara Jaya (SBJ) 67 tahun 2018 yang terlibat pada kegiatan Sail Moyo Tambora di Kabupaten Sumbawa, melaksanakan bhakti sosial di beberapa bidang seperti memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi warga dan korban gempa di Sumbawa.

Untuk di ketahui, Keberadaan Satgas SBJ di Kabupaten Sumbawa fokus untuk membantu masyarakat yang terdampak gempabumi secara khusus dan masyarakat umum lainnya yang membutuhkan pelayanan kesehatan.

Satgas SBJ yang membawa KRI dr. Soeharso yang bersandar di Pelabuhan Badas, Sumbawa, digunakan selain sebagai rumah sakit, juga menyelenggarakan berbagai pelayanan kesehatan.

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Operasi SBJ 67 th 2018, Kolonel laut (P) Kunto Tjahjono, yang di konfirmasi jumat,7/9/2018 menjelaskan, bahwa Satgas SBJ 67 tahun 2018 merupakan rangkaian kegiatan Sail Moyo Tambora. KRI dr. Soeharso melaksanakan baksos di wilayah Sumbawa untuk mendukung Sail Moyo Tambora.

Ada empat lokasi yang dilaksanakan, antara lain di Pulau Moyo selama dua hari 5-6 September meliputi pelayanan kesehatan melayani sebanyak 1.200 pasien. Kemudian kegiatan renovasi sapras merenovasi rumah dan kegiatan pemberiaan bantuan alat pendidikan maupun hiburan rakyat.

Demikian juga di Labuhan Badas sama dengan di Pulau Moyo.
Sasaran berikutnya, Satgas SBJ melaksanakan Baksos di Pulau Bungin dan di Labu Pade Utan.

KRI dr. Soeharso menurut Dansatgas membawa tenaga medis dan para medis sebanyak 150 orang dibantu dari Dikes Sumbawa.
Harapannya harus ada kerjasama dari masyarakat dan Pemda untuk memperlancar kegiatan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan derajat hidup masyarakat Sumbawa sesuai dengan tujuan Sail untuk membantu program pemerintah untuk mensejahterakan kehidupan masyarakat,” imbuhnya.(JK)

Komentar