Ditinggal Panen Padi, Satu Unit Rumah di Teluk Santong Sumbawa Ludes Dilalap Api

KabarNTB, Sumbawa – Satu unit rumah di Desa Teluk Santong Kecamatan Plampang Sumbawa, ludes dilalap api dalam peristiwa kebakaran yang terjadi Ahad siang 02 Mei 2021.

Rumah milik Salaaudin yang terletak di RT 001 RW. 003 Dusun Teluk Santong itu terbakar ketika Rumah dalam keadaan kosong. Pemilik rumah pergi ke Desa Ai Puntuk Kecamatan Moyo Utara untuk panen padi.

Puing-puing rumah yang habis terbakar pada Ahad siang di Desa Teluk Santong, Kecamatan Plampang Sumbawa

“Seluruh bangunan rumah beserta isinya habis terbakar. Tidak ada satupun barang yang berhasil diselamatkan dalam kebakaran yang terjadi sekitar pukul 12.00 Wita itu,” ungkap Kades Teluk Santong, Masyuda.

Seluruh isi rumah berukuran 6 X 12 meter itu, berupa barang Elelekronik TV, Kulkas, surat berharga seperti Ijazah habis terbakar. Kerugian diperkirakan sekitar Rp 100 juta.

“Ksmi selaku Kepala Desa sudah melaporkan melalui WA ke Pemeruntah Kabupaten dan dinas terkait.
Setelah beberapa saat satu unit mobil pemadam kebakaran tiba, namun rumah sudah habis terbakar. Damkar hanya memastikan agar api benar – benar tidak ada di balik puing yang ada di TKP” jelas Kades Yuda.

Terpisah, Plt Polsek Plampang IPTU Nakmin menjelaskan, hasil sementara penyelidikan oleh personel Polsek Plamlang di TKP, api berasal dari arus pendek listrik. “Hanya satu rumah yang terbakar, tidak ada rembetan ke rumah lain berkat kesigapan warga,” ucapnya.(JK)

Komentar