Taliwang,KabarNTB – Menjadi wakil rakyat anggota DPRD Sumbawa Barat adalah pilihan hidup, tanggung jawab social yang diemban dengan memegang amanat rakyat sudah seharusnya dipegang teguh.Hal ini disadari betul oleh sosok Fud Syaifuddin Wakil Ketua DPRD KSB.
Media ini mencatat, Politisi asal Partai Bulan Bintang (PBB) dikenal sangat terbuka terutama di dunia maya jejaring social seperti facebook. Agenda tugas dan berbagai kegiatan kemasyarakatan serta forum diskusi melalui kemajuan teknologi informasi saat ini seakan tak terlewatkan, ia pun tak segan untuk mengupload foto kegiatannya.
Berbagai komentar tentang aktivitasnya pun mendapat respon dari pengikutnya di dunia maya, pujian, bahkan kritikan sekalipun selalu dibalas, bentuk keterbukaan yang dilakukannya ini menurut Zulkifli Bujir dari Forum Pemantau Kebijakan Daerah Sumbawa Barat, adalah langkah yang sangat tepat diera kemajuan teknologi informasi saat ini.
“ Saya salut dengan langkah anggota dewan yang satu ini, sosok yang sangat terbuka dan segala bentuk kegiatannya hampir tidak ada yang ditutupi,”ujar aktivis alumnus Malang ini.
Suami dari Neni Apriati ini berbagi cerita kepada media ini dalam menjalani aktivitasnya, dikatakannya kesadaran bahwa keberadaannya hari ini adalah berkat dorongan dan dukungan dari rakyat, maka sudah semestinya kepada rakyatlah apa yang dilakukan semata mata untuk kepentingan rakyat.
“ Alhamdulillah saya dan keluarga bersyukur kembali dipercaya sebagai Wakil rakyat untuk kedua kali, motivasi saya sebagai wakil rakyat adalah bisa berperan dalam proses pembangunan KSB ke arah yang lebih baik, dan bisa bermanfaat bagi rakyat KSB terutama dalam mempengaruhi kebijakan roda pemerintahan daerah yang ada,”ungkapnya.
Dalam melaksanakan fungsi pengawasan, legislasi dan budgeting sebagai tugas utama wakil rakyat, ia berharap bisa melaksanakannya dengan baik sehingga apa yang dilakukan bersama rekan DPRD yang lain dapat maksimal dirasakan rakyat.
Dalam hal kegiatan kemasyarakatan, putra Taliwang kelahiran 11 Maret 1985 ini menyadari betul sangat penting untuk dilakukan disamping tugas utama tadi, tak heran dihampir setiap acara bersama Istri ia selalu hadir dan nyaris tak terlewatkan.
Dorongan Istri dan keluarga, menurut bapak dari Azisi Fudafri Akbar dan Tifla Zaqila Fudafri ini adalah factor yang terpenting dalam memulai langkah dalam melaksanakan tugas, diakuinya selama ini peran serta Istri tercinta sangat mendukung karier politiknya.Menurutnya pengertian keluarga terutama istri , mertua dan anak-anak yang bisa memahami bahwa dirinya adalah orang yang dibutuhkan masyarakat dan harus saling berbagi sungguh dirasakan sangat berarti.
“ Alhamdulillah istri saya selalu mengingatkan waktu, baik sholat menghadapi sang khaliq, bekerja dan waktu untuk kegiatan – kegiatan masyarakat,” ujarnya.
Diceritakannya, dalam satu hari satu malam bisa menghadiri acara kemasyarakatan sampai lebih dari 3 kali bahkan sampai 5 kali, bahkan terkadang harus berbagi dengan istri dalam menghadiri acara kemasyarakatan tersebut.
“ Patut disyukuri Allah SWT selalu memberikan kesehatan jasmani dan rohani yang lebih kepada kami, karena kami yakin Allah maha tahu dengan apa yang kami lakukan, kami yakin ketika melakukan suatu kebajikan bagi orang lain maka Allah akan berikan energy dan kesehatan yang lebih baik,” ungkapnya.
Lalu apa yang menjadi target politik dan impian politisi alumnus Jombang asal lingkungan Sampir Taliwang ini, dengan penuh optimis ia mengatakan menjadi pemimpin daerah ini atau bermain ditingkat regional bahkan nasional.
“ Yang terpenting bermanfaat buat rakyat itu harapan dan keinginan saya,”pungkasnya.(Kn-01)
Komentar