Potensi Timah Hitam Sumbawa Dilirik Investor

Sumbawa, KabarNTB – Potensi pertambangan di Kabupaten Sumbawa tidak ada habisnya. Setelah melirik Emas, Perak, Tembaga hingga batu Mangan, baru-baru ini investor tambang lainnya menjajaki rencana investasi di bidang pertambangan timah hitam.

Kadistamben Sumbawa, Ir. Sirajuddin, Kamis (28a/01/201) mengkonfirmasi bahwa memang belum lama ini pihaknya ditemui oleh investor asal Hongkong untuk menjajaki rencana menambang timah hitam di Labuhan Kuris, Kecamatan Lape.

Namun Distamben Sumbawa hanya dapat memberikan rekomendasi ke Pemerintah Propinsi yang nantinya akan menerbitkan ijin bagi perusahaan terkait.

“Kalau sudah berijin, barulah berurusan dengan kami. Karena di UU yang baru ini semua kewenangan mengenai tambang yang dulu di Kabupaten diambil alih Propinsi,” terang Kadistamben.

Menurut Kadistamben, investor terkait sebenarnya sudah memiliki pabrik di Propinsi Lampung. Ia pun heran, secepat itu investor tersebut mengetahui adanya potensi timah hitam di Sumbawa. (K-K)

 

Komentar