Sholat ID Di Sumbawa, Dijadwalkan Pengasuh Pondok Yaman Jadi Imam, Kapolres Khatib

KabarNTB, Sumbawa –  Pelaksanaan Sholat Idul Fitri di Kabupaten Sumbawa Nusa Tenggara Barat tahun ini, terasa lebih istimewa.

Pasalnya, rencana Sholat ID yang akan dipusatkan di Lapangan Pahlawan akan diimami oleh tamu seorang ulama Pengasuh sebuah Lembaga Pendidikan Pesantren Abubakar asal Yaman, Syekh Yusuf Al Jabiry, sementara untuk mengisi hikmah Idul Fitri akan disampaikan oleh Kapolres Sumbawa, AKBP. Muhammad,S.IK sebagai Khatib.

sbwidKabag Administrasi dan Pemerintahan Setda Sumbawa, Sahabudin, M.Si kepada KabarNTB mengatakan, untuk persiapan Sholat ID besok, Pemerintah Daerah Sumbawa tengah menata Lapangan Pahlawan sebagai lokasi pusat Sholat ID yang digelar Pemerintah setempat bersama masyarakat.

“ Kita sedang persiapan lokasi Sholat ID ini, termasuk persiapan untuk malam takbiran,”ujar Sahabuddin, kepada KabarNTB, Selasa (5/7/16).

Untuk malam takbiran, yang akan berlangsung malam nanti, Pemerintah Kabupaten Sumbawa menurut Sahabuddin, akan menggelar pawai takbiran untuk menyemarakkan suasana lebaran, yang akan melibatkan siswa mulai dari tingkat TK hingga SLTA dan masyarakat umum.

“ Malam takbiran ini dilombakan, akan dilepas secara resmi oleh Bupati, start dari samping Pendopo dan Finishnya di Masjid Agung Nurul Huda,” tutupnya.(K-1)

 

iklan

Komentar