KabarNTB, Sumbawa Barat – Bakal Calon Gubernur NTB, KH Zulkifli Muhadli (Kyai Zul) menyatakan optimis akan medapatkan dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk maju di Pilgub NTB 2018.
Kepada KabarNTB di Taliwang Senin 20 Nopember 2017, Kyai Zul yang juga Ketua DPW Partai Bulan Bintang (PBB) NTB, mengaku sudah tiga kali bertemu langsung dengan Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, membahas masalah dukungan dan mengajak partai berlambang matahari itu untuk berkoalisi dengan PBB dan Demokrat untuk mengusung paket Kyai Zul – Sitti Rohmi di Pilgub NTB 2018.
Dari tiga kali pertemuan itu, Kyai Zul optimis PAN akan masuk dalam koalisi mendukungnya meski banyak kandidat lain yang juga mengklaim dukungan partai itu.
“Alhamdulillah saya sudah tiga kali bersilaturahmi dengan Pak Zulkifli Hasan dan Alhamdulillah di ketiga pertemuan itu, beliau menyampaikan respon yang sangat positif, sangat welcome. Ya chemistry-nya sudah ketemu. Mungkin karena nama kami sama kali ya,” ujar mantan Bupati KSB dua periode itu, sembari tertawa.
Kyai Zul mengakui koalisi dengan Demokrat dan PAN merupakan suatu keniscayaan karena PBB hanya memiliki tiga kursi DPRD NTB.
“Tugas saya mencari tambahan parpol. PBB tiga kursi ditambah PAN lima kursi plus delapan kursi dari Demokrat (total 16 kursi DPRD),” bebernya.
Dari hasil proses yang sedang dilakoninya, Kyai Zul optimis dirinya akan menjadi satu-satunya bakal calon gubernur dari Pulau Sumbawa di Pilgub 2018 mendatang.
“Saya perkirakan akan ada lima pasangan calon nanti di Pilgub, empat pasangan Lombok – Sumbawa dan Insyaallah saya satu-satunya pasangan Sumbawa – Lombok,” pungkasnya.(EZ)
Komentar