Relawan Nusantara Gelar Program ‘Relawan Go To School’

KabarNTB, Sumbawa – Para anggota Relawan Nusantara Sumbawa
membuat program kreatif “Retweet Go To School” dengan mengunjungi MI Al-Mutmainnah, salah satu sekolah swasta yang terletak di dusun Batu Alang Desa Leseng Kecamatan Moyo Hulu Sumbawa.

Program go to school itu merupakan salah satu program kreatif sosial kemasyarakatan yang dilaksanakan kelompok anggota baru relawan Nusantara pasca mengikuti masa orientasi bulan lalu.
Program ini dibuat oleh kelompok relawan yang menamakan diri sebagai kelompok Retweet (relawan the best and sweet).

Anak-anak siswa MI antusias menggambar cita-cita mereka dalam program relawan nusantara go to school

Ketua tim program Retweet Go To School, Mila Karmila menyampaikan, para Relawan yang berjumlah 3 orang melaksanakan misi memandu kegiatan di kelas 1 dan 2.

Kedatangan tim Relawan Nusantara disambut baik oleh pelajar. Mereka sangat antusias mendengar dan melakukan apa yang di intruksikan oleh Relawan. Jumlah siswa dari dua kelas itu hanya 21 orang, tidak sebanyak yang diperkirakan dan jauh berbeda dengan sekolah- sekolah yang ada di Sumbawa pada umumnya.

Menurut mahasiswi semester III ini, keterbatasan yang ada tidak membuat para relawan lemah semangat, mereka justru tambah termotivasi dan senang hati membimbing adik-adik pelajar tanpa kenal lelah.

“Kami mengenalkan tentang berbagai hal dan juga memberi bekal pengetahuan tentang cita-cita, sehingga pada akirnya mereka berani untuk bermimpi dan mempunyai cita-cita di masa depan,” ueai Mila.

Para siswa juga diarahkan untuk menggambar tentang cita-cita mereka pada selembar kosong dan untuk gambar terbaik akan mendapatkan hadiah yang telah disiapkan. Pemberian hadiah ini diharapkan dapat memicu semangat para siswa untuk terus belajar.

Di tempat yang sama, Kepala MI Al-Mutmainnah, Supiati, S.PdI, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada para Relawan.

“Tidak semua orang bisa melakukan hal-hal seperti mereka. Tidak semua orang mau berbuat tanpa pamrih. Oleh karena itu, kita semua harusnya berjiwa Relawan,” katanya.(JM)

Komentar