Polisi Grebek Judi Sabung Ayam dan Bola Adil di Plampang

KabarNTB, Sumbawa – Aparat Polsek Plampang Polres Sumbawa menggerebek lokasi perjudian sabung ayam dan bola adil di Wilayah Orong Sejamu, Desa Plampang, Ahad 29 Mei 2022.

Kapolsek Plampang AKP Budiman Perangin Angin mengatakan, tidak ada pelaku yang diamankan. “Saat petugas tiba dan melakukan penggerebekan para pelaku langsung kabur meninggalkan lokasi perjudian,” jelas Kapolsek.

Lokasi judi sabung ayam dan bola adil yang digrebek Polsek Plampang

Karena tidak berhasil mengamankan barang bukti petugas kemudian langsung melakukan pembongkaran terhadap lokasi perjudian.

“Kami langsung lakukan pembongkaran, barang bukti yang kami amankan berupa terpal, selain itu kami juga menghimbau kepada pemilik lokasi agar tidak lagi menyediakan lokasi perjudian,” terang Kapolsek. 

Ia menghimbau seluruh elemen masyarakat di wilayah hukumnya untuk senantiasa menghindari perbuatan melawan hukum. “Warga hendaknya mengisi waktu luang dengan kegiatan positif bukannya dengan kegiatan melawan hukum,” ujarnya.(JK)

Komentar