Rayakan Tahun Baru, Masyarakat Diimbau Tidak Pesta Berlebihan

KabarNTB, Sumbawa – Kapolres Sumbawa, AKBP Hendri Novika Chandra SIK MH menghimbau warga masyarakat yang merayakan pergantian tahun baru menghindari konvoi kendaraan bermotor, serta tidak berperilaku ugal-ugalan dijalan raya.

Himbauan ini disampaikan Hendri disela-sela konfrensi pers ungkap kasus 2022 dan pemusnahan barang bukti yang berlangsung Sabtu (30/12).

“Hindari konvoi dan ugal-ugalan dijalan raya. Selain dapat merugikan diri sendiri juga orang lain,” pinta Hendri di halaman Polres Sumbawa.

Selain itu, Hendri didampingi sejumlah pejabat teras Polres Sumbawa meminta warga tidak menyalakan kembang api atau petasan.

“Saya juga menghimbau warga tidak menggelar pesta tahun baru secara berlebihan dengan sambil mengkonsumsi minuman keras apalagi narkotika,” tambahnya.

Dia meminta warga senantiasa menjaga kerukunan dan toleransi antar umat beragama.

“Sebelum merayakan tahun baru, pastikan rumah dalam keadaan aman. Begitu juga kendaraan bermotor dalam kondisi terkunci,” tandasnya.

Untuk mengamankan perayaan tahun baru, Polres Sumbawa akan menggelar operasi dan patroli. Rencananya pada Sabtu sore digelar apel pengaman perayaan tahun baru. (IR)

Komentar