Kampanye di Buer, PDIP Janji Bangun Infrastruktur, Perkuat Program Pemuda dan Perempuan

Sumbawa Besar, KabarNTB

Selepas mengikuti Upacara Peringatan HUT Kabupaten Sumbawa di Halaman Kantor Bupati Sumbawa, Ketua DPC PDIP Kabupaten Sumbawa, Abdul Rafiq SH bertolak ke Desa Buin Baru Kecamatan Buer Kabupaten Sumbawa, Senin (22/01) mengikuti Kampanye Tatap Muka.

Kampanye yang diikuti ratusan warga dan simpatisan itu juga dihadiri caleg PDIP untuk DPR RI Dapil 1 Pulau Sumbawa, H Lalu Budi Suryata SP dan Caleg DPRD Provinsi NTB, Abdul Rahim ST.

Pada kampanye tersebut, DPC PDI Perjuangan mengangkat beberapa isu, diantaranya pembangunan infrastruktur desa, pemberdayaan pemuda dan perempuan. “Generasi penerus bangsa memiliki peran penting dalam pembangunan. PDIP berkomitmen memberikan perhatian khusus kepada persoalan anak muda, seperti pendidikan, lapangan kerja, dan kesehatan,” terang Rafiq, yang juga Ketua DPRD Sumbawa ini.

Dikatakannya, komitmen PDI Perjuangan dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat sudah terbukti, harmoni dan dikomunikasi antara pemerintah daerah, pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan rakyat sebagai konstituen.

“Beberapa program telah kami laksanakan, diantaranya normalisasi sungai, bantuan untuk masjid, bantuan genset sebanyak 100 unit, bantuan ternak kambing sebanyak 70 ekor, pemasangan paving blok, hingga bantuan hand traktor untuk menunjang usah pertanian,” sebut Rafiq.

Selain itu, program buat ibu-ibu juga diangkat. “Ibu-ibu merupakan kelompok masyarakat yang memiliki peran penting dalam keluarga dan masyarakat. Oleh karena itu, PDI Perjuangan berkomitmen untuk memberikan perhatian khusus kepada ibu-ibu, seperti pemberdayaan ekonomi,” tambahnya.

Kampanye tersebut diakhiri dengan simulasi cara pencoblosan pada Pemilihan Umum Legislatif dan Presiden maupun DPD. “Pemimpin merupakan sosok yang memiliki peran penting dalam menentukan arah pembangunan bangsa. Oleh karena itu, PDIP mengajak masyarakat untuk hati-hati dalam memilih pemimpin.Pilihlah pemimpin yang berintegritas, melayani rakyat bukan memposisikan diri sebagai majikan, tapi pelayan, dan memiliki visi serta misi yang jelas untuk membawa kemajuan bagi bangsa dan negaram”

“Simulasi ini kita lakukan agar Bapak ibu, saudara saudari Kami di Desa Buin Baru tidak lupa dan tidak salah dalam mencoblos PDI Perjuangan terutama para caleg dan Ganjar- Mahfud pada Pilpres,” ajaknya. (Ruf)

Komentar