Sumbawa Barat, KabarNTB – Kesebelasan PS Sumbawa Barat hari ini (2/5) dijadwalkan akan menghadapi Laskar Pogogul Persbul Buol di Gelanggang Olahraga (Gelora) Magaparang Taliwang, dalam lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014.
Pertandingan kandang kedua bagi PS Sumbawa Barat ini menjadi partai balas dendam bagi Saddam Husain dkk, mengingat pada kompetisi tahun sebelumnya dikandang Persbul Buol, PS Sumbawa Barat dipecundangi tim asal Sulawesi Tengah ini dengan skor telak 4-1.
Bermain dihadapan ribuan pendukung fanatiknya di Gelora Magaparang Taliwang, PS Sumbawa Barat diharapkan kembali memetik point penuh.
Dua pemain asing Evandro Antonio dan Tassio Bako sepertinya masih menjadi tumpuan pelatih Winnedy Purwito, penampilan keduanya pada pertandingan sebelumnya mendapat simpati dari supporter.
“ Tidak ada alasan kita harus menang besok, kami siap menyerbu Magaparang memberi dukungan bagi PS Sumbawa Barat”ujar Dedi Irawan yang mengaku salah satu supporter setiap PS Sumbawa Barat.
Harapan Dedi ini tidaklah berlebihan mengingat Gelora Magaparang sepertinya mulai angker bagi tim lawan, Persigo Gorontalo telah merasakan pulang tanpa point.
Sementara itu Persbul Buol sendiri pada pertandingan sebelumnya menelan kekalahan 2-0 saat menghadapi Persibo Bondowoso, tentu mereka tidak mau malu bertandang dengan kekalahan beruntun.
Tim ini penuh dengan kejutan, pada laga tandang mereka di kompetisi tahun lalu menghadapi PS Sumbawa Barat di Mataram, Persbul Buol hanya kalah tipis 1-0.
Dengan demikian pertemuan kedua tim ini menjadi duel yang dinanti dan menarik disimak terutama pecinta bola Sumbawa Barat, mampukah Saddam Husain dkk membalas kekalahan pada pertemuan terakhir mereka, ataukah Persbul Buol mampu mencuri point di gelora Magaparang.(Kn-01)
Head To Head Pertemuan Kedua Tim
23 Maret 2013, PS Sumbawa Barat vs Persbul Buol (1-0)
27 April 2013, Persbul Buol vs PS Sumbawa Barat (4-1)
2 Mei 2014, PS Sumbawa Barat vs Persbul Buol (???)
Komentar