Hindari Tabrak Anjing, Truk Masuk Parit di Jalur Sumbawa – Bima

KabarNTB, Sumbawa – Satu unit truk milik salah satu jasa pengiriman barang terjun ke dalam parit dan terbalik di Kecamatan Plampang tepatnya di jjalur lurus jalan raya Sumbawa – Bima Km 66 -67 perbatasan Desa Plampang-Desa Usar Kecamatan Plampang Kabupaten Sumbawa, Senin (28/06/21).

Kondisi truk yang terbalik

Kapolsek Plampang IPTU Budiman Perangin Angin, melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Akp Sumardi, mengatakan kecelakaan tunggal tersebut terjadi akibat sopir truk menghindari seekor anjing yang sedang melintas.

“Truk dalam keadaan kosong tersebut melaju dari arah Bima menuju Sumbawa, saat di TKP pengendara tiba-tiba melihat anjing yang melintas dan langsung membanting stir menghindari anjing ke arah kiri sehingga kehilangan kendali dan truk tersebut masuk ke parit,” terang Kasi Humas.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Pengemudi truk box warna putih kombinasi merah Nopol DR 8424 AV berasal dari Mataram, selamat.

Saat ini kendaraan truk tersebut tengah mendapatkan pengamanan oleh pihak Polsek Plampang dan menunggu kendaraan evakuasi untuk di bawa langsung ke Lombok.(Hms)

Sumbawa Besar-NTB,

Sebuah truk pengangkut milik salah satu jasa pengiriman barang terjun ke sebuah parit dan terbalik di Kecamatan Plampang tepatnya di jalan raya Sumbawa – Bima Km 66-67 jalan lurus perbatasan antara Desa Plampang-Desa Usar Kecamatan Plampang Kabupaten Sumbawa, Senin (28/06/21) sekitar pukul 04.00 wita.

Kapolsek Plampang IPTU Budiman Perangin Angin, S.H., ketika dikonfirmasi melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Akp Sumardi, S.Sos. mengatakan kecelakaan tunggal tersebut terjadi akibat sopir truk menghindari seekor anjing yang sedang melintas.

“Truk dengan muatan kosong tersebut melaju dari arah Bima menuju ke arah Sumbawa, saat di TKP pengendara tiba-tiba melihat anjing yang melintas dan kemudian pengendara langsung membanting stir menghindari anjing ke arah kiri sehingga terjadi Out Of Control sehingga kendaraan tersebut masuk ke parit” Terang Kasi Humas.

Sambungnya, “Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, Pengemudi kendaraan R6 truk box ekspedisi Sicepat warna putih kombinasi merah Nopol DR 8424 AV berasal dari Mataram” Jelasnya.

Saat ini kendaraan truk tersebut tengah mendapatkan pengamanan oleh pihak Polsek Plampang dan menunggu kendaraan derek untuk mengevakuasi kendaraan yang mengalami OC untuk di bawa langsung ke Lombok.
(JK)

Komentar