KabarNTB, Sumbawa – Taman Bugis dan jembatan rangka baja di Kelurahan Bugis dipercantik dengan lampu dan pot tanaman hias.
Lurah Bugis Kecamatan Sumbawa, Euis Kurniasih yang ditemui mengatakan, Taman Bugis yang terletak ditengah kota, memang harus menjadi perhatian.
“Sebelumnya lokasi itu kumuh cukup lama. Sekarang sudah dipercantik,” terang Lurah didampingi Seklur Indra Dinata, Kamis (30/6).

Menurutnya, pembenahan taman dikerjakan kurang dari satu bulan. Itu dilakukan bersama semua pihak, termasuk pedagang yang berjualan disekitar Taman Bugis serta tukang ojek yang mangkal di eks terminal tersebut.
“Kami ajak semuanya rapat. Semuanya bicara hingga disepakat dilakukan pembenahan.
Selain taman, pihaknya juga membenahi jembatan kerangka baja. Saat ini sudah dilengkapi lampu penerang jalan dan ditambah bunga agar terlihat lebih indah.
“Ada lampu bantuan dari Dinas PRKP. Setelah kami silaturahim dan melaporkan kondisi jembatan yang gelap, langsung direspon,” tukasnya.
Sementara Seklur Bugis, Indra Dinata menambahkan, pihaknya menginginkan Sumbawa terlihat lebih bersih. Hal itu perlu dukungan semua pihak. “Lurah sangat luar biasa, bisa membangun komunikasi yang baik dengan semua pihak. Sehingga taman dan jembatan bisa terlihat lebih indah. Sejak 12 tahun lalu taman ini tidak bisa dibenahi. Tapi dalam kurang satu bulan, bisa ditata. Walau kecil, tapi ini sangat bermanfaat bagi semua,” pungkasnya.(IR)
Komentar