Inovasi ‘SI ANDINI’ Bawa Sumbawa ke Penilaian Anugerah Pangripta Nusantara

KabarNTB, Sumbawa — Inovasi Sistem Informasi Peringatan Dini Inflasi (SI ANDINI), menjadi salah satu inovasi yang membawa Kabupaten Sumbawa masuk dalam menjadi salah satu dari tiga kabupaten di NTB yang mengikuti penilaian Anugerah Pangripta Nusantara atau PPD (Penghargaan Pembangunan Daerah) Tahun 2019.

SI ANDINI adalah inovasi sistem pendukung keputusan bagi Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dalam menstabilkan harga barang pokok dan barang penting di Kabupaten Sumbawa.

Inovasi yang digagas Andi Kusmayadi, pegawai Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Sumbawa itu, berhasil masuk dalam tiga inovasi dari Kabupaten Sumbawa dalam acara puncak Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Provinsi NTB atau yang dikenal dengan NTBNovik.

Kepala Bidang Evapol Bappeda Provinsi NTB, Riadi, selaku Ketua Tim Penilai Provinsi NTB yang ditemui di kantor bupati sumbawa Selasa 26 Februari 2019, mengapresiasi inovasi-inovasi menarik dari Kabupaten Sumbawa, salah satunya SI ANDINI.

Andi Kusmayadi

“Penilaian dalam Anugerah Pangripta Nusantara, berkaitan dengan prestasi dari segi perencanaan dan pencapaian pembangunan daerah,” ujar Riadi.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda Litbang) Kabupaten Sumbawa H Junaidi, menyampaikan tentang capaian pembangunan daerah, tema, prioritas daerah dan kebijakan prioritas, proses top-down, bottom-up, teknokratik dan politik, serta inovasi daerah.

Menurut Junaidi, informasi tentang capaian pembangunan daerah antara lain Top 40 Sinovik 2018, Anugerah kencana, WTP ke-6 Kabupaten Sumbawa, SAKIP Kab. Sumbawa Tahun 2018, prestasi kinerja sangat tinggi bintang 2, penghargaan Dharma Pertahanan, dan Top 99 Sinovik.

Sementara tentang pertumbuhan ekonomi, laju pertumbuhan PDRB per kapita, Indeks Pembangunan Manusia dan perbandingan IPM Sumbawa dengan Provinsi, tingkat kemiskinan yang semakin menurun dan perbandingan kemiskinan dengan provinsi Tahun 2018.

Demikian juga Tingkat Pengangguran Terbuka, Indikator kinerja daerah dari aspek kesejahteraan masyarakat dilihat dari 13 indikator, aspek pelayanan umum, aspek nilai daya saing dilihat dari 10 indikator, 71 hasil evaluasi indicator kinerja daerah, 5 isu strategis nasional, 4 isu strategis provinsi, dan 10 isu strategis kabupaten, 5 prioritas nasional, 4 prioritas provinsi, dan 5 prioritas daerah.

“Sedangkan tema RKPD 2019 yaitu pemerataan pembangunan, pengembangan investasi produk serta penguatan sistem inovasi daerah menuju Sumbawa hebat dan bermartabat,” Jelasnya.(JK)

Komentar